Kedua Kalinya Polres Dairi Dibanjiri Papan Bunga Dari Masyarakat

    Kedua Kalinya Polres Dairi Dibanjiri Papan Bunga Dari Masyarakat
    Puluhan Papan Bunga Bertuliskan Ucapan Terima Kasih Berjejer di Halaman Kantor Kepolisian Dairi

    DAIRI-Dalam kurun dua tahun terakhir ini, Kantor Kepolisian Resort Dairi dibanjiri papan bunga dari berbagai kalangan masyarakat dan tokoh masyarakat atas keberhasilan jajaran Kepolisian Resort Dairi dalam mengungkap kasus

    Sebelumnya, dibawah Komando Ajun Komisaris Besar Polisi ( AKBP ) Ferio Sano Ginting, SIK, MH yang kini menjabat Kepala Kepolisian Binjai juga pernah mendapat ratusan karangan bunga atas keberhasilannya melakukan penegakan hukum di Kabupaten Dairi.

    Kali ini, dibawa Komando Ajun Komisaris Besar Polisi ( AKBP ) Wahyudi Rahman, SH, SIK, yang baru beberapa bulan menjabat Kepala Kepolisian Resort Dairi juga mendapat kiriman papan bunga dari berbagai kalangan masyarakat 

    "Puluhan papan bunga yang berjejer di halaman Kantor Kepolisian Resort Dairi bertuliskan ucapan terima kasih atas keberhasilan Jajaran Kepolisian Dairi mengungkap kasus teror peti mati yang terjadi ( 29/ 11/2021 ) silam yang sempat menghebohkan dan meresahkan masyarakat Desa Paropo Kecamatanec Silahi Sabungan 

    Kasat Reskrim Polres Dairi AKP Rismanto J. Purba dalam keterangan tertulisnya mengucapkan ribuan terima kasih atas dukungan masyarakat dalm pengungkapan kasus ini,

    "Ditambahkannya agar warga mempercayakan penanganan penyidikan kepada Sat reskrim Polres Dairi dan dalam waktu dekat berkas perkara ini akan dilimpahkan kepada JPU, " Ujar Kasat Reskrim Polres Dairi AKP Rismanto J. Purba, Rabu ( 08/12/2021 )

    Kasat reskrim Polres Dairi yang baru sebulan menjabat ini menambahkan agar masyarakat dapat menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, tidak gampang terpengaruh dengan berita" Hoax serta tidak mensharekan berita yang belum tentu kebenarannya melalui Medsos, Saring sebelum sharing, " Ujar Kasat Reskrim Polres Dairi, AKP Rismanto J. Purba ( Karmel )

    Dairi
    Karmel

    Karmel

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Dairi dan DPD Pujakeusuma Serahkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Ikuti Kami